|
Ilustrasi merapikan tempat tidur (Foto Dok. Thinkstock) |
DUNIA BERITA - Kebanyakan orang setelah bangun tidur mesti merapikan tempat tidur agar bersih dan juga tidak nampak berantakan. Namun berdasarkan studi terbaru malah bertentangan dengan kebiasaan yang dilakukan oleh banyak orang.
Menurut penelitian tersebut, anda bahkan disarankan untuk tidak lekas merapikan tempat tidur begitu bangun dari ranjang. Segera merapikan ranjang dianggap malah tidak bagus bagi kesehatan anda.
Seperti dilansir dari Huffington Post, menurut teorinya, jika anda segera merapikan tempat tidur, seprai yang terpasang kencang akan menjebak tungau/kutu dan debu di dalam kasur.
Sedangkan tempat tidur yang belum dirapikan dan dibiarkan terbuka akan sebaliknya. Hewan-hewan yang tak terlihat oleh mata telanjang itu akan terpapar oleh udara terbuka. Dan juga sinar matahari akan memuat tangau menjadi dehidrasi.
Menurut perkiraan terdapat sekitar 1,5 juta tangau yang hidup di tempat tidur bersama ketika anda tidur semalaman. Kemudian mereka akan memakan sisa-sisa sel kulit mati, juga keringat dan inilah yang dapat menimbulkan masalah alergi dan asma.
Menukil Good Housekeeping, Dr Stephen Pretlove dari Univeristas Kingston, Inggris, belum lama ini menyatakan tungau senang hidup di lingkungan yang lembab dan hangat.
Carolyn Forte, direktur laboratorium kebersihan di Institute Good Housekeeping, menyebutkan hal yang sama. Memang lantaran tangau ada dimana-mana, membiarkan tempat tidur dirapikan atau tanpa dirapikan tidak memberi banyak dampak.
"Hanya saja cukup bijak membiarkan tempat tidur tanpa buru-buru dirapikan untuk sementara waktu di pagi hari sembari menunggu keringat anda dari malam hari mengering," ujar Forte, seperti dikutip CNN Indonesia.
Forte menganjurkan untuk merapikan tempat tidur selepas anda sarapan dan bersiap mengawali hari merupakan waktu paling cocok. "Jangan lalai juga untuk mengganti seprai setiap satu atau dua minggu sekaligus juga sarung bantalnya."
Khususnya bagi mereka yang menderita alergi sebaiknya mengganti bantal setiap dua tahun, mencucinya dengan teratur dan vakum permukaan kasur dan bantal setiap ada waktu.