|
Ilustrasi Pengisian BBM di SPBU (Foto Detikcom) |
DUNIA BERITA - Pemerintah dalam hal ini PT. Pertamina (Persero) melalui jajarannya menegaskan rencana penjualan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite akan dilakukan segera satu minggu setelah lebaran ini.
Peluncuran bensin berkadar oktan kurang lebih 90 itu sendiri dibuat untuk memberikan diversifikasi produk BBM yang dijual ke masyarakat melalui Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU).
"Secepatnya lah, satu hingga dua minggu habis lebaran mulai kita jual," ujar Ahmad Bambang, Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina di Jakarta, Jumat (10/7/2015) malam, seperti dikutip kantor berita CNN Indonesia.
Untuk percobaan pasar, Bambang mengatakan Pertamina telah memilih 103 SPBU di kota Jakarta, Bandung dan Surabaya untuk mulai menjual Pertalite. Apabila lancar, maka pemasaran pertalite akan diperluas di daerah pulau Jawa, Bali, Medan, Pekanbaru dan Padang.
"Planingnya akhir tahun ini sudah nasional," imbuhnya.
Selama masa percobaan nanti, Pertamina menargetkan angka penjualan Pertalite dapat mencapai 50 kilo liter (kl). Dia mengatakan harga yang dibanderol berada di kisaran level Rp. 8.000,- hingga Rp. 8.900,- per liternya.